Visi dan Misi

Visi Program Studi PGMI

Menjadi Program Studi PGMI yang unggul dalam penyiapan pendidik dengan keahlian pengembangan media pembelajaran di MI/SD berbasis IPTEKS dengan berpedoman pada aqidah Islam Ahlussunnah wal Jamaah an-Nahdliyah di tahun 2026.

Misi Program Studi PGMI

  1. Mewujudkan pembelajaran dengan fokus keahlian pengembangan media pembelajaran di MI/SD yang berbasis IPTEKS dalam disiplin ilmu endidikan Dasar Islam.
  2. Mengembangkan penelitian Ilmu Pendidikan Dasar Islam dan Keguruan MI/SD berbasis IPTEKS.
  3. Mengembangkan pengabdian kepada masyarakat berbasis IPTEKS.
  4. Menghasilkan pendidik yang memiliki jiwa wirausaha dalam bidang pendidikan.
  5. Melaksanakan kemitraan dengan lembaga pendidikan, instansi pemerintah dan swasta di dalam dan luar negeri.
  6. Mengembangkan budaya mutu berbasis good governance.
  7. Menerapkan nilai-nilai Islam Ahlussunnah wal Jamaah an-Nahdliyah dalam kehidupan sehari-hari.

Tujuan dan Strategi Program Studi PGMI

Tujuan

  1. Terwujudnya pendidik dengan keahlian pengembangan media pembelajaran di MI/SD yang berbasis IPTEKS dalam disiplin ilmu Pendidikan Dasar Islam.
  2. Terwujudnya penelitian, dan pengembangan ilmu Pendidikan Dasar Islam dan Keguruan MI/SD berbasis IPTEKS.
  3. Terwujudnya pengabdian kepada masyarakat berbasis IPTEKS.
  4. Terwujudnya pendidik yang memiliki jiwa edupreneur dalam bidang pendidikan.
  5. Terwujudnya kemitraan dengan lembaga pendidikan, instansi pemerintah dan swasta di dalam dan luar negeri.
  6. Terwujudnya budaya mutu berbasis good governance.
  7. Terwujudnya nilai-nilai Islam Ahlussunnah wal Jamaah an-Nahdliyah dalam kehidupan sehari-hari.

Strategi

  1. Sasaran dan strategi dari Tujuan Pertama:
    • Kurikulum disesuaikan dengan perkembangan jaman, kebutuhan kajian pendidikan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah dan keterserapan dunia kerja.
    • Memiliki 30 % dosen yang ahli di bidang Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah ditunjukkan dengan tingkat pendidikan strata III (tiga).
    • Membekali mahasiswa dengan keilmuan tentang pendidikan dasar, dan ilmu keguruan yang diarahkan pada Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah.
    • Dosen mengembangkan metode dan media pengajaran yang variatif dan inovatif.
  1. Sasaran dan Strategi dari Tujuan Kedua:
    • Dosen secara aktif mengikuti kegiatan upgrading pengetahuan yang dapat meningkatkan kualitas pembelajaran.
    • Dosen terlibat aktif dalam penelitian individu, kelompok, maupun penelitian yang melibatkan mahasiswa.
    • Hasil penelitian dosen dan mahasiswa dimuat dalam jurnal nasional dan internasional.
    • Hasil penelitian dosen dan mahasiswa dapat dimanfaatkan oleh pemerintah dan masyarakat untuk menyelesaikan permasalahan di bidang pendidikan dasar Islam khususnya dan bidang literasi pada umumnya.
    • Mengintegrasikan hasil penelitian dosen ke dalam pembelajaran.
  1. Sasaran dan Strategi dari Tujuan Ketiga:
    • Dosen melakukan pengabdian masyarakat dalam bentuk pendampingan atau bimbingan untuk menciptakan pemahaman tentang konsep-konsep pendidikan dasar Islam khususnya dan literasi pada umumnya.
    • Dosen menjadi tenaga ahli pada instansi pemerintah dan swasta yang membutuhkan pengembangan pendidikan dasar Islam.
    • Mahasiswa berperan aktif dalam kegiatan kemasyarakatan.
    • Mengintegrasikan hasil pengabdian dosen ke dalam pembelajaran.
  1. Sasaran dan Strategi dari Tujuan Keempat:
    • Kurikulum memuat mata kuliah tentang kewirausahaan.
    • Menanamkan nilai-nilai entrepreneur dalam perkuliahan.
    • Membentuk tim dosen yang mengembangkan mata kuliah kewirausahaan.
  1. Sasaran dan Strategi dari Tujuan Kelima:
    • Menjalin kerjasama dengan berbagai instansi pemerintah dan swasta untuk meningkatkan kualitas lulusan.
    • Menjalin kerjasama dengan universitas dalam dan luar negeri untuk meningkatkan kualitas pembelajaran.
    • Menyelenggarakan tata kelola yang kredibel, transparan, akuntabel, bertanggungjawab, dan adil.
  1. Sasaran dan Strategi dari Tujuan Keenam:
    • Mengoptimalkan Unit Penjamin Mutu (UPM) di P
    • Mengembangkan Standar Operasional Prosedur (SOP) di kegiatan Prodi.
  1. Sasaran dan Strategi dari Tujuan Ketujuh :
    • Menanamkan nilai-nilai Islam Ahlussunnah wal Jamaah an-Nahdliyah dalam perkuliahan.